Telkom Indonesia Dorong Transformasi Digital Inklusif Melalui Forum AI Connecting The Dots di Bandung

Telkom di Bandung
Telkom di Bandung

JAKARTA, CILCAP.INFO – Indigo Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor untuk Adopsi AI dalam Bisnis, Kesehatan, dan Pelestarian Budaya

Pesatnya perkembangan AI di Indonesia membuka peluang besar bagi industri dan ekonomi digital. Namun, tantangan dalam literasi digital, regulasi, dan kesiapan tenaga kerja masih menjadi hambatan utama dalam adopsinya. Jika tidak segera diatasi, kesenjangan teknologi dapat semakin melebar dan menghambat inovasi. Untuk memastikan AI berdampak luas dan inklusif, diperlukan strategi komprehensif dan kolaborasi lintas sektor.

Menjawab tantangan ini, Telkom Indonesia melalui program Indigo menginisiasi forum AI Connecting The Dots di Bandung. Forum ini menjadi sarana bagi pemangku kepentingan lintas sektor untuk mengeksplorasi peran AI dalam menghubungkan data, industri, dan komunitas. Sebagai bagian dari Indigo AIC Series – Beyond Automation, acara ini bertujuan mempercepat adopsi AI dalam bisnis, meningkatkan efisiensi operasional, serta membuka peluang inovasi bagi startup dan perusahaan berbasis AI.

Dalam forum ini, Lusyana Sunardi, Expert Business Analyst di BigBox, menjelaskan bahwa Generative AI telah menjadi pendorong utama transformasi bisnis, terutama dalam otomatisasi operasional dan analitik prediktif. Ia menyebutkan bahwa saat ini 60% adopsi AI di industri berasal dari teknologi ini. Sementara itu, Awwal Mulyana dari Bio Farma menyoroti bagaimana AI berkontribusi dalam pemantauan uji klinis obat secara lebih presisi dan efisien. Teknologi ini dinilai mampu mempercepat riset medis, namun regulasi dan kesiapan tenaga kerja tetap menjadi tantangan yang harus diatasi agar AI dapat diterapkan secara optimal di sektor kesehatan.

Dalam diskusi ini, Marchel Andrian Shevchenko membahas bagaimana AI dapat berkontribusi dalam pelestarian budaya dengan aksara lokal berbasis AI. Menariknya, lebih dari 60% penggunanya berasal dari luar negeri, menunjukkan tingginya minat global terhadap budaya Indonesia. Selain itu, ia juga mengembangkan BioBot, sebuah AI yang membantu merekomendasikan obat untuk layanan kesehatan, memperlihatkan bagaimana teknologi dapat diterapkan di berbagai sektor. “Keamanan AI akan menjadi tantangan terbesar ke depan,” ujarnya. Marchel menekankan pentingnya regulasi dan etika agar AI tidak hanya inovatif, tetapi juga bermanfaat secara luas.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait