Komunitas Ibu2Canggih Ajak 100 Momfluencer Me-Time Bareng untuk Rayakan Mother’s Day

Ibu2Canggih
Ibu2Canggih

JAKARTA, CILACAP.INFO – Dalam rangka merayakan Hari Ibu (Mother’s Day), Komunitas Ibu2Canggih menggelar Moms Gathering Special Mother’s Day di Ganara Art Space, FX Sudirman, Jakarta, (22/12). Acara yang dihadiri lebih dari 100 momfluencer tersebut dikemas dalam bentuk talkshow edukatif sekaligus booth hunt seru dan games berhadiah dari brand ternama.

Project Manager Ibu2Canggih, Yumna Nur Shabrina, mengatakan bahwa acara ini digelar untuk merayakan dedikasi dan pengorbanan ibu untuk keluarga. Oleh karena itu, Moms Gathering menjadi wadah bagi para ibu untuk menikmati waktu me-time melalui kegiatan yang edukatif dan fun.

“Acara ini kami gelar untuk memberikan dukungan dan inspirasi kepada ibu sekaligus merayakan dedikasinya di dalam keluarga. Kami juga mengundang berbagai brand favorit ibu-ibu untuk membagikan solusi atau value masing-masing brand yang dapat membantu memenuhi kebutuhan para ibu ini.” ungkap Yumna.

Mom’s Gathering Special Mother’s Day adalah acara offline kedua yang diadakah oleh Komunitas Ibu2Canggih. Pada Agustus 2024 lalu, komunitas yang berisi ibu modern ini juga sukses menggelar Mom’s Gathering Special Independence Day dengan mengundang 50 momfluencer dan puluhan brand.

Nikmati Talkshow dan Beragam Kegiatan Menarik

Bukan hanya menjadi wadah berkumpulnya para ibu modern yang serba bisa, Moms Gathering Special Mother’s Day ini juga diisi dengan talkshow, serta beragam kegiatan booth menarik yang bisa dikelilingi sebagai bentuk me-time. Topik-topik talkshow yang disajikan berkaitan dengan aspek kehidupan seorang Ibu, mulai dari karier, keluarga, hingga kesehatan mental ataupun fisik.

Acara dimulai dengan talkshow yang membahas topik seputar menstruasi, termasuk tips memilih pembalut berbahan 100% organic cotton yang bebas dari chlorine, bleaching, gatal, dan bau, dari Yoona. Selain itu, ada sesi informatif bersama Pocari Sweat yang mengupas mitos dan fakta demam pada anak, sekaligus menekankan pentingnya menjaga cairan tubuh saat demam dengan minuman ber-ION, yang telah 98% direkomendasikan oleh dokter. Tak ketinggalan, Cosmos juga berbagi cara mengatasi polusi udara di rumah demi kesehatan anak, dengan memanfaatkan Air Purifier Cosmos untuk udara yang lebih bersih dan bebas polusi.

Tampilkan Semua
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version