Menteri PU Dody Hanggodo Tinjau Banjir Bekasi dan Pastikan Penanganan Terpadu

Menteri PU Dody Hanggodo Tinjau Banjir Bekasi dan Pastikan Penanganan Terpadu
Menteri PU Dody Hanggodo Tinjau Banjir Bekasi dan Pastikan Penanganan Terpadu

Gerak Cepat Tanggap Darurat: Pengerahan Pompa Mobile

Sebagai bentuk kerja nyata dalam penanganan darurat, Kementerian PU melalui Balai Besar Wilayah Sungai Ciliwung Cisadane (BBWS CC) telah bergerak cepat mengatasi banjir di wilayah Jabodetabek. Sejak 22 Januari 2026, sejumlah unit pompa mobile telah dikerahkan untuk mempercepat surutnya genangan di berbagai titik vital.

Sebaran lokasi operasional pompa mobile tersebut meliputi:

· Wilayah Bekasi: Mustika Wanasari Cibitung (1 unit), Pondok Timur Mas (1 unit), Perum Jatibening Permai (2 unit), Perumahan IKIP (1 unit).

· Wilayah Jakarta & Tangerang: Jalan DI Panjaitan Cawang (1 unit), Cililitan (1 unit), Hutan Kemayoran (1 unit), Maharta (2 unit), Pinang Griya (1 unit), Pintu Air Mookervart (1 unit), Jalan Daan Mogot KM 13 (1 unit), dan Kembangan Utara (1 unit).

Langkah taktis ini diharapkan dapat meminimalisir dampak banjir bagi masyarakat sembari menunggu realisasi solusi teknis permanen yang sedang dimatangkan oleh Kementerian PU bersama pemerintah daerah.

Program kerja ini merupakan bagian dari “Setahun Bekerja, Bergerak – Berdampak” dalam menjalankan ASTA CITA dari Presiden Prabowo Subianto.

#SigapMembangunNegeriUntukRakyat

#SetahunBerdampak

About Biro Komunikasi Kementerian Pekerjaan Umum

Kementerian Pekerjaan Umum (PU) merupakan kementerian negara dalam Kabinet Merah Putih di Pemerintah Republik Indonesia. Kementerian ini bertugas dalam urusan pekerjaan umum, yaitu: bertugas dan bertanggung jawab atas pembangunan dan pengelolaan infrastruktur di Indonesia, termasuk jalan raya, jembatan, pengelolaan air. Kementerian Pekerjaan Umum bertanggung jawab kepada Presiden. Sejak tanggal 21 Oktober 2024, kementerian dipimpin Dody Hanggodo.

Press Release ini juga sudah tayang di VRITIMES

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait