JAKARTA, CILACAP.INFO – PT Kereta Api Logistik (KAI Logistik), sebagai anak usaha PT Kereta Api Indonesia (Persero), terus memperkuat perannya dalam menghadirkan solusi logistik terintegrasi yang adaptif dan inklusif terhadap kebutuhan masyarakat modern. Salah satunya melalui layanan pengiriman hewan peliharaan berbasis kereta api, yang kini semakin diminati sebagai moda alternatif yang aman, efisien, dan berorientasi pada kesejahteraan hewan.
Memelihara hewan peliharaan kini telah berkembang menjadi bagian integral dari gaya hidup masyarakat Indonesia, tidak lagi terbatas sebagai aktivitas hiburan semata. Hewan peliharaan seperti kucing, anjing, ikan hias, hingga unggas eksotik, saat ini memiliki peranan penting dalam mendukung kesejahteraan emosional dan psikologis pemiliknya. Hal ini selaras dengan data survey yang menunjukkan bahwa pada lebih dari 2.400 masyarakat Indonesia, menunjukkan lebih dari 80% memiliki hewan peliharaan di rumah. Data ini menunjukkan bahwa hewan peliharaan telah menjadi bagian dari gaya hidup masyarakat.
Manager of Marketing and Sales Courier KAI Logistik, Ayi Suryandi, menyampaikan bahwa Perseroan mencatat pertumbuhan signifikan dalam layanan pengiriman hewan peliharaan selama Semester I tahun 2025. “Seiring meningkatnya mobilitas masyarakat serta kebutuhan untuk tetap terhubung dengan hewan peliharaan, KAI Logistik melalui KALOG Express mencatatkan pertumbuhan yang signifikan dalam layanan pengiriman hewan peliharaan. Selama periode Januari hingga Juni 2025, tercatat sebanyak 74.637 ekor hewan telah dikirimkan ke berbagai wilayah. Capaian ini mengalami peningkatan sekitar 22% dibandingkan periode yang sama pada tahun sebelumnya. Pertumbuhan ini mencerminkan tingginya kepercayaan masyarakat terhadap layanan KALOG Express serta mengindikasikan tren positif dan konsisten dalam segmen logistik hewan peliharaan.”
Pertumbuhan positif kinerja pengiriman hewan peliharaan pada Semester I 2025 juga tercermin dari capaian per triwulan. Pada Triwulan I, KAI Logistik mencatat volume pengiriman sebanyak 36.076 ekor hewan, yang kemudian meningkat sekitar 7% pada Triwulan II menjadi 38.561 ekor. Kenaikan ini menunjukkan tren permintaan yang terus tumbuh secara berkelanjutan, seiring meningkatnya kepercayaan masyarakat terhadap layanan KALOG Express.
Tampilkan Semua