Mitra10 Balikpapan Hadir Lebih Luas, Lengkap, dan Nyaman: Dukung Renovasi Rumah dengan Promo Heboh!

Mitra10 Balikpapan Hadir Lebih Luas, Lengkap, dan Nyaman: Dukung Renovasi Rumah dengan Promo Heboh!
Mitra10 Balikpapan Hadir Lebih Luas, Lengkap, dan Nyaman: Dukung Renovasi Rumah dengan Promo Heboh!

BALIKPAPAN, CILACAP.INFO – Mitra10, supermarket bahan bangunan dan perlengkapan rumah tangga terpercaya di Indonesia, kembali menghadirkan pembaruan signifikan melalui transformasi Mitra10 Balikpapan.

Upaya ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan dalam meningkatkan kenyamanan dan kemudahan berbelanja bagi masyarakat.

Terletak di Jl. MT Haryono No.D1, Gunung Bahagia, Balikpapan Selatan, Mitra10 Balikpapan kini hadir dengan tampilan baru yang lebih luas, lengkap, dan tertata modern—menawarkan suasana berbelanja yang lebih menyenangkan sekaligus efisien.

Melalui penataan ulang area dan penambahan berbagai brand baru, Mitra10 Balikpapan siap menjawab kebutuhan renovasi dan pembangunan hunian dengan layanan yang lebih baik dan produk yang semakin beragam.

Grand relaunching ini berlangsung mulai 3 hingga 6 Juli 2025, disertai beragam promo spesial dan program menarik sebagai bentuk apresiasi bagi pelanggan setia di Balikpapan dan sekitarnya.

Transformasi Toko untuk Kenyamanan Pelanggan

Mitra10 Balikpapan mengalami pembaruan signifikan, baik dari segi tampilan maupun pemilihan produk yang ditampilkan. Tata letak interior kini lebih ringkas dan terstruktur, memudahkan pelanggan dalam mencari kebutuhan rumah tangga dan material bangunan.

Tak hanya itu, perluasan area dan penambahan brand baru semakin memperkaya pilihan produk, dari lantai dan dinding, cat, elektronik rumah, perlengkapan kamar mandi, hingga perlengkapan dapur dan kelistrikan. Beberapa brand favorit pelanggan seperti Durafloor, Fiorano, Davies, Ceramax, Tidy, Zehn dan private brand lainnya tetap tersedia dengan kualitas unggul.

“Transformasi ini adalah bentuk nyata komitmen kami dalam menghadirkan pengalaman belanja yang lebih nyaman dan lengkap, sesuai dengan gaya hidup masyarakat Balikpapan yang semakin dinamis,” ujar Erick Koswara, General Manager Marketing Communication Mitra10.

Promo Heboh Selama Periode Grand Relaunching

Dalam rangka merayakan pembaruan toko, Mitra10 Balikpapan menghadirkan berbagai penawaran spesial yang berlaku selama empat hari, mulai 3 hingga 6 Juli 2025. Promo ini berlaku untuk berbagai kategori produk dan bisa dinikmati langsung di toko:

Tampilkan Semua
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version