Aptech dan Orbit Future Academy Menjalin Aliansi Strategis di Indonesia Economic Forum untuk Mendorong Ekonomi Digital dan Kreatif Indonesia

Aptech dan Orbit Future Academy Menjalin Aliansi Strategis
Aptech dan Orbit Future Academy Menjalin Aliansi Strategis

JAKARTA, CILACAP.INFO – Dalam acara bergengsi Indonesia Economic Forum – Technology Forum yang mengusung tema “The Innovation Edge: India-Indonesia Collaboration for a Future-Ready Economy”, Aptech, pemimpin global dalam pelatihan keterampilan vokasi, menandatangani Nota Kesepahaman (MoU) strategis dengan Orbit Future Academy, platform pendidikan dan inovasi terkemuka di Indonesia. Penandatanganan ini berlangsung di Ruang Nusantara, Kementerian Investasi dan Hilirisasi (BKPM), Jakarta, menandai tonggak sejarah penting dalam kerja sama bilateral antara India dan Indonesia.

Forum ini dihadiri oleh pejabat pemerintah senior, pakar kebijakan, dan pemimpin bisnis yang berkomitmen dalam mendorong inovasi strategis serta kemitraan teknologi. Acara dibuka oleh sambutan dari CEO Indonesia Economic Forum, Sachin Gopalan, dilanjutkan dengan pidato utama oleh Nurul Ichwan, Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal Kementerian Investasi dan Hilirisasi/BKPM, serta panelis pada diskusi panel yang membahas kolaborasi strategis antara India dan Indonesia.

Penandatanganan resmi MoU dilakukan oleh Bapak Kallol Mukherjee, EVP & International Business Head Aptech, dan Bapak Nalin K. Singh, CEO Orbit Future Academy, disaksikan oleh para tamu kehormatan serta tokoh industri terkemuka.

Kemitraan strategis ini bertujuan untuk menghadirkan program pelatihan unggulan di bidang Desain Digital, Pembuatan Film Digital, Animasi, Efek Visual (VFX), Desain Game, dan Penciptaan Konten Digital yang akan diterapkan di lebih dari 200 universitas di seluruh Indonesia. Program ini dirancang selaras dengan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) serta standar global, dengan pendekatan blended learning, pemanfaatan teknologi pendidikan terkini, dan kurikulum berbasis keterampilan.

Orbit Future Academy, yang didirikan berdasarkan visi dan warisan Presiden ke-3 Republik Indonesia, Prof. Dr. Ing. B.J. Habibie, telah memainkan peran kunci dalam memperluas inisiatif pengembangan keterampilan di Indonesia dan kawasan ASEAN. Kolaborasi antara keahlian lokal Orbit dan pengalaman internasional Aptech menghadirkan solusi pendidikan transformatif bagi generasi muda Indonesia.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait