“Kami sering menemui kasus di mana seseorang sudah belajar banyak hal, tapi tetap bingung karena tidak punya arah. Lewat sesi ini, kami ingin bantu mereka merancang roadmap karier yang realistis dan sesuai kebutuhan industri,” ujar Isaac.
Langkah Awal Menuju Karier Siap Kerja
Layanan konsultasi ini diharapkan menjadi langkah awal bagi siapa pun yang ingin mulai membangun karier di bidang digital, baik di bidang digital marketing, UI/UX design, software development, maupun bidang kreatif berbasis teknologi. Dengan memahami potensi diri dan arah yang ingin dituju, peserta dapat mengambil keputusan yang lebih tepat dan efektif.
Pendaftaran sesi konsultasi dapat dilakukan melalui situs resmi MAXY Academy. Dengan kapasitas terbatas setiap minggunya, program ini diharapkan mampu menjangkau lebih banyak anak muda yang ingin serius membangun masa depan karier mereka di tengah persaingan global yang kian dinamis.