Perkuat Kolaborasi Panas Bumi Indonesia dengan Islandia di IIGCE 2024

Dokumentasi Acara IIGCE 2024 Rigsis Energi Indonesia
Dokumentasi Acara IIGCE 2024, Rigsis Energi Indonesia

JAKARTA, CILACAP.INFO – Indonesia International Geothermal Convention & Exhibition (IIGCE) 2024 ke-10 secara resmi dibuka di Jakarta oleh Presiden Joko Widodo. Dalam pidatonya, Presiden menyoroti pentingnya untuk meningkatkan efisiensi dalam proses perizinan Wilayah Kerja Panas Bumi (WKP), mengingat potensi besar energi terbarukan dalam memenuhi kebutuhan energi nasional.

Ajang bergengsi ini menjadi tempat bertemunya berbagai pemangku kepentingan di sektor panas bumi dari seluruh dunia untuk membahas potensi panas bumi dalam pemenuhan kebutuhan energi di Indonesia maupun global. Sebuah kebanggaan di tahun ini PT Rigsis Energi Indonesia dapat berkolaborasi dengan mitra dari Islandia diantaranya COWI, Verkis, ISOR, HD Technical Services, North Tech Drilling dan Iceland Drilling dalam booth Green by Iceland.

Dalam acara ini, Duta Besar Islandia untuk Indonesia (Ambassador Iceland) turut hadir, menekankan pentingnya hubungan bilateral dalam upaya mengembangkan potensi energi panas bumi di Indonesia. Kehadiran Ambassador Iceland memberikan sinyal kuat bahwa kolaborasi ini tidak hanya melibatkan aspek komersial tetapi juga dukungan diplomatik dalam mempromosikan energi terbarukan.

Pada kesempatan ini, dilakukan penandatanganan nota kesepakatan (MoU) antara Kementerian ESDM dengan Kementerian Lingkungan, Energi dan Iklim (Ministry of the Environment, Energy and Climate) yang diwakili oleh Duta Besar Islandia untuk Indonesia (Ambassador Iceland) terkait kerja sama di bidang Energi Terbarukan untuk periode 2024 – 2029. Penandatanganan ini merupakan langkah nyata dalam memperkuat kerja sama antara pemerintah dan industri, khususnya dalam menghadapi tantangan energi global.

Hal penting dalam keterlibatan PT Rigsis Energi Indonesia pada booth Green by Iceland adalah pertemuan khusus bersama dengan Duta Besar Islandia untuk Indonesia (Ambassador Iceland) dengan para pemangku kepentingan di sektor panas bumi. Pertemuan ini menegaskan hubungan diplomatik yang kuat antara Islandia dan Indonesia serta komitmen bersama mereka dalam memajukan industri panas bumi.

Tampilkan Semua
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait

Exit mobile version