PRE-EVENT JALIN LOKAL Investment & Market Matching SMEs Market Matching & Global Access Tap-In

Dokumentasi (Sumber: Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia)
Dokumentasi (Sumber: Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia)

Untuk menilai pelaksanaan kelas komunitas terbaik, 10 Kolaborator tersebut diundang untuk melakukan pitching di depan para juri untuk memperebutkan posisi 3 kolaborator terbaik yang akan diberikan fasilitasi berupa sarana & prasarana untuk peningkatan kapasitas UMKM dalam komunitas binaannya. Penyematan pemenang 3 kolaborator terbaik diserahkan oleh Menteri UMKM, Maman Abdurrahman, pada sesi awarding event Jalin Lokal, 5 Desember 2024.

Temmy Satya Permana selaku Deputi Bidang UKM KemenUMKM mengatakan: “Pemerintah terus berkomitmen untuk mendukung pengembangan UMKM sebagai tulang punggung perekonomian nasional. Salah satu langkah strategis yang kami fokuskan adalah memperluas akses pasar bagi para pelaku UMKM, baik di tingkat lokal maupun internasional. Dalam rangka ini, pemerintah terus memfasilitasi berbagai inisiatif yang membuka peluang bagi UMKM. Kami yakin, dengan memperluas jaringan pasar, UMKM akan semakin berdaya saing dan berkontribusi signifikan terhadap pertumbuhan ekonomi yang inklusif.”

Sementara itu, Kepala Urusan Eksternal Sampoerna, Arief Triastika, mengatakan bahwa Sampoerna berkomitmen mendukung pertumbuhan wirausaha, khususnya melalui pengembangan komunitas binaan SETC yang selama ini semakin berkembang. “Melalui Payung Program Keberlanjutan “Sampoerna Untuk Indonesia”, kami senantiasa mendukung sektor UMKM untuk terus bertumbuh sebagai salah satu penggerak utama perekonomian nasional,” kata Arief.

Direktur Eksekutif INOTEK Ivi Anggraeni pada sambutannya menyampaikan beberapa capaian Program Semangat yaitu 62% UMKM meningkat omsetnya, 23% UMKM mampu membuka lapangan pekerjaan baru, dan 59% UMKM mampu memahami dan secara bertahap menerapkan konsep sustainable business. “Namun semua itu belumlah cukup, kami berharap teman-teman UMKM yang mengikuti program ini dapat membagikan ilmu yang diperoleh kepada pelaku UMKM lainnya, secara berkesinambungan sehingga terbentuk komunitas-komunitas wirausaha yang mumpuni dan siap bersaing di kancah internasional,” ujar Ivi.

About Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia

Yayasan Inovasi Teknologi Indonesia (INOTEK) adalah sebuah inkubator bisnis yang didirikan pada 17 Januari 2008 untuk mendukung pengembangan usaha pemula, kecil dan menengah yang berbasis Teknologi Tepat Guna. Pendirian INOTEK didasari oleh keyakinan yang kuat bahwa inovasi teknologi yang aplikatif dan tepat-guna akan memberi manfaat dan dampak sosial dan ekonomi yang dapat membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat. INOTEK menjangkau ratusan wirausaha berbasis teknologi tepat guna di Indonesia dan berupaya untuk memobilisasi dukungan bisnis yang dibutuhkan perusahaan agar tumbuh menjadi bisnis yang sukses.

Tentang Sampoerna untuk Indonesia

Sampoerna Untuk Indonesia (SUI) melambangkan komitmen keberlanjutan PT HM Sampoerna Tbk. (Sampoerna) untuk terus berkontribusi pada pembangunan Indonesia. Komitmen ini selaras dengan Falsafah Tiga Tangan kami dan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait