WSBP Inspiring Kindness: Reforestation, Komitmen WSBP Dukung Pelestarian Lingkungan dan Ekosistem Berkelanjutan

WSBP Inspiring Kindness (PT Waskita Beton Precast Tbk)
WSBP Inspiring Kindness (PT Waskita Beton Precast Tbk)

“Program Inspiring Kindness: Reforestation adalah bukti nyata bahwa WSBP tidak hanya berfokus pada kinerja ekonomi, tetapi juga mengedepankan tanggung jawab sosial dan lingkungan. Kami percaya bahwa pelestarian ekosistem adalah warisan yang penting untuk masa depan generasi berikutnya,” ujar Fandy Dewanto, VP of Corporate Secretary WSBP.

Melalui program WSBP Inspiring Kindness: Reforestation, WSBP berkomitmen untuk terus mendukung pelestarian hutan dan ekosistem, sejalan dengan visi dalam menjalankan sistem manajemen terintegrasi, teknologi tepat guna untuk menumbuhkan inovasi, efektifitas & efisiensi, serta unggul dalam kualitas, keselamatan, keamanan, kesehatan dan lingkungan menuju industri hijau. Tentu dalam pelaksanaannya WSBP selalu menerapkan Tata Kelola Perusahaan dan Manajemen Risiko yang Baik.
Tentang PT Waskita Beton Precast Tbk
WSBP berdiri pada 7 Oktober 2014 sebagai salah satu anak usaha dari PT Waskita Karya (Persero) Tbk. Pada 20 September 2016, WSBP mencatatkan sahamnya di Bursa Efek Indonesia dan menjadi perusahaan publik. WSBP terus mengukuhkan posisinya sebagai salah satu perusahaan manufaktur beton pra-cetak terbesar di Indonesia melalui kontribusinya pada berbagai proyek infrastruktur di Tanah Air. Saat ini WSBP memiliki Precast Plant dan Batching Plant yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait