Ikut Memeriahkan Indonesia Drone Expo 2024, Terra Drone Indonesia Bawa Solusi Drone Unggulan

Dokumentasi Terra Drone Indonesia dalam Drone Expo 2024
Dokumentasi Terra Drone Indonesia dalam Drone Expo 2024

Terra Drone Indonesia telah lama dikenal sebagai pemain utama dalam industri drone, tidak hanya sebagai penyedia jasa yang andal tetapi juga sebagai training center dan penyedia drone unggulan. Dengan pengalaman yang luas dan teknologi yang canggih, Terra Drone Indonesia terus mendukung berbagai sektor industri, termasuk minyak dan gas, pertambangan, konstruksi, dan pertanian, dengan solusi drone yang inovatif dan efisien.

IDE, dibawah naungan Asosiasi Sistem & Teknologi Tanpa Awak (ASTTA), merupakan wujud penting dari usaha para pelaku drone lokal, baik manufaktur, distributor dan penyedia jasa, untuk mendorong pemanfaatan drone di industri di Indonesia. Terra Drone Indonesia berharap acara ini dapat memperkuat kolaborasi antar pelaku industri, serta mendorong penggunaan drone sebagai solusi utama untuk meningkatkan efisiensi dan daya saing industri di Indonesia.

“Dukungan dan antusiasme dari acara seperti IDE 2024 sangat penting bagi kami. Kami melihat potensi besar dalam teknologi drone untuk terus menjadi solusi yang berkelanjutan dan efisien bagi berbagai sektor industri.” tambah Gilang Wirata P. H.

Dengan adanya Indonesia Drone Expo 2024, Terra Drone Indonesia semakin optimis bahwa teknologi drone akan terus menjadi bagian dari solusi industri, membantu perusahaan-perusahaan di Indonesia untuk mencapai keunggulan kompetitif di tingkat global, dan berharap acara serupa dapat terus diadakan secara rutin.

Tentang PT Terra Drone Indonesia 

PT Terra Drone Indonesia merupakan perusahaan penyedia jasa pemanfaatan drone untuk kegiatan survei udara dalam aplikasi industri yang meliputi pemetaan & pemodelan udara, serta inspeksi & pemantauan udara. Selain itu, Terra Drone Indonesia juga memberikan pelatihan & konsultasi bagi perusahaan yang sudah menggunakan drone untuk operasional sehari-hari. Terra Drone Indonesia memiliki fokus untuk menyediakan solusi di sektor minyak & gas, pertambangan, konstruksi, infrastruktur, dan ketenagalistrikan.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait