Keseruan JKTANIME FEST 2026 juga diwarnai oleh Anime Matsuri, panggung hiburan yang menampilkan beragam pertunjukan anime dan budaya Jepang. Program yang dihadirkan meliputi cosplay dan coswalk competition, voice acting battle, trading card competition, penampilan Japan idol group, pertunjukan yosakoi, hingga anidance, yang menjadi wadah ekspresi bagi talenta dan komunitas anime Indonesia.
Selama periode event, Mall of Indonesia juga menghadirkan berbagai promo menarik JKTANIME FEST 2026. Para cosplayer dapat menikmati promo spesial dari tenant pilihan, sementara pengunjung berkesempatan mendapatkan e-voucher ASRI Living senilai Rp50.000 dengan minimum transaksi Rp150.000 di Dotonbori Foodtown melalui program Oishi Deals, yang tersedia untuk 400 member ASRI Living pertama.
Dengan rangkaian acara, hiburan, dan promo yang lengkap, JKTANIME FEST 2026 di Mall of Indonesia menjadi event anime wajib dikunjungi di Jakarta pada Januari 2026. Mall of Indonesia terus berkomitmen menghadirkan pengalaman lifestyle dan hiburan yang relevan dengan tren, komunitas, dan gaya hidup urban masa kini.


