Komitmen lainnya diwujudkan Bank Raya melalui Aksi Tanam 1000 Kebaikan yang mengajak nasabah untuk berkontribusi dalam penanaman bakau dari setiap transaksi keuangan mereka di Aplikasi Raya. Melalui program MVP Aksi Tanam 1000 Kebaikan ini, Bank Raya telah menanam sejumlah 3500 pohon bakau dan berpotensi menyerap karbon sebanyak 2.387 tCO2/tahun dan akan bertambah seiring bertambahnya usia tanaman.
Bank Raya juga aktif mendorong literasi keuangan di masyarakat melalui pendampingan kepada komunitas pelaku usaha maupun berbagai program di social media. Hingga September 2025, Bank Raya telah menghadirkan lebih dari 100 episode Inspiraya di Instagram Bank Raya maupun secara tatap muka di Gedung Menara BRILiaN, yang bekerja sama dengan pakar pengelolaan keuangan maupun komunitas pelaku usaha.
“Kedepannya dalam penerapan ESG, Bank Raya berencana melakukan pengembangan fitur Carbon Footprint di Aplikasi Raya yang menampilkan estimasi emisi CO2 dari aktivitas nasabah, selain itu kami juga melakukan pengembangan Template Form Self-Assessment ESG yang akan digunakan dalam identifikasi dan evaluasi penerapan prinsip Environmental, Social, and Governance (ESG) pada produk Bank. Form ini menjadi bagian dalam proses penilaian risiko produk bank terutama produk bank yang bertujuan untuk mendorong terciptanya produk dan layanan perbankan yang berkelanjutan serta memenuhi prinsip-prinsip ESG” tambah Danar.
“Penghargaan ini menjadi dorongan bagi kami untuk terus menghadirkan inovasi dan praktik keberlanjutan yang membawa manfaat bagi masyarakat dan lingkungan, kami juga akan terus memperkuat langkah kami menjadi bank digital utama yang memberikan solusi keuangan digital dengan akses terluas bagi masyarakat Indonesia” Tutup Danar.
Tentang Bank Raya
Bank Raya adalah bank digital bagian dari BRI Group yang dipercaya menjadi digital attacker BRI di industri perbankan Indonesia. Aplikasi mobile banking Bank Raya (Aplikasi Raya) memiliki produk unggulan yaitu simpanan digital dengan fitur andalan seperti Saku Bujet, Saku Pintar, dan Saku Jaga yang membantu nasabah mengelola keuangan lebih baik. Disamping itu, nasabah juga dapat memanfaatkan Saku Bareng dan Saku Bisnis dimana nasabah dengan mudah bisa melakukan manajemen pengelolaan keuangan dengan baik sebagai andalan masyarakat sehari-hari.
Tampilkan Semua

