BANDUNG, CILACAP.INFO – Bandung sebagai kota pelajar menjadi salah satu tempat berkumpulnya kampus dengan reputasi terbaik di Indonesia, salah satunya adalah SATU UNIVERSITY yang merupakan member dari BINUS Higher Education. Di antara berbagai jurusan di SATU UNIVERSITY, jurusan Sistem Informasi Bandung menjadi salah satu jurusan unggulan terfavorit yang diperuntukkan bagi para lulusan SMA di Bandung, atau mereka yang sedang bekerja dan berencana mengembangkan karir di Bandung dan sekitarnya. Kira-kira apa alasan mereka memilih Jurusan Sistem Informasi? Yuk cari tahu di sini!
Mengapa Memilih Jurusan Sistem Informasi di Bandung?
Jurusan Sistem Informasi Bandung menawarkan prospek karir yang luas karena menawarkan kombinasi kurikulum yang unik antara bisnis dan teknologi. Selain itu jurusan Sistem Informasi secara umum memiliki prospek karir yang cerah dengan gaji yang sangat kompetitif. Jurusan ini juga sangat relevan dengan kebutuhan di era revolusi industri seperti saat ini.
Lalu, kenapa harus di Bandung?
Bandung sebagai Kota Pendidikan dan Teknologi
Bandung adalah kota pendidikan di mana banyak mahasiswa dari seluruh Indonesia yang menempuh ilmu. Jika kamu salah satunya, kamu sudah memilih kota yang tepat. Bandung memiliki banyak universitas dengan reputasi yang baik sehingga lulusannya dijamin memiliki prospek karir yang luas dan menjanjikan.
Tingginya Kebutuhan Lulusan Sistem Informasi
Perkembangan digitalisasi meningkatkan kebutuhan industri akan para profesional yang memiliki keterampilan fleksibel seperti manajemen data, pengembangan aplikasi, analisis data, serta kemampuan untuk beradaptasi di berbagai sektor industri. Oleh sebab itu, lulusan jurusan Sistem Informasi akan selalu dibutuhkan tak hanya di Bandung melainkan juga di seluruh Indonesia dan bahkan secara global.
Keunggulan Jurusan Sistem Informasi di SATU University
Jika kamu hendak memilih kampus terbaik di bidang sistem informasi dan teknologi, SATU UNIVERSITY adalah pilihan terbaik. SATU UNIVERSITY merupakan member dari BINUS Higher Education yang telah berpengalaman lebih dari empat dekade di bidang pendidikan berbasis teknologi di Indonesia. Oleh sebab itu, kualitas pendidikan SATU UNIVERSITY tak perlu diragukan.
Kurikulum Terkini dan Praktis
SATU University menerapkan kurikulum berbasis industri dan wirausaha yang sangat relevan dengan dunia kerja saat ini. Relasi global yang dijalin SATU University dapat memberikan kesempatan magang seluas-luasnya di berbagai perusahaan.
Tampilkan Semua

