Tenant-Tenant yang tersedia
Di wajah baru kantin BINUS @Kemanggisan BINUS University, hadir pula BICASA Coffee, brand kopi milik BINUS University, yang menawarkan suasana santai dan inspiratif untuk menyelesaikan tugas maupun sekadar bersantai.Pilihan kuliner pun semakin variatif seperti Rasa Sayange, Cerita Cinta, Chicken Oriental, Good Waffle, Rasela, Bakmi Effata, Yoshinoya, dan Beehive Mart, menghadirkan cita rasa khas Indonesia hingga Chinese food..
Rektor BINUS University, Dr. Nelly, S.Kom., M.M., menyampaikan:
“Kantin baru kita kini lebih luas, lebih nyaman, dan lebih modern. Tentunya ini bisa memberikan semangat baru bagi seluruh Binusian. Kita bisa memanfaatkan tempat ini tidak hanya untuk makan, tetapi juga untuk berdiskusi dengan teman-teman sesama Binusian. Harapannya, kantin ini bukan sekadar tempat makan, tetapi juga menjadi ruang kolaborasi, berdiskusi, bahkan tempat lahirnya karya dan inovasi-inovasi baru.”
Sementara itu, Dr. Reina, S.Kom., M.M., turut menambahkan:
“Kami ingin menghadirkan kantin yang tidak hanya estetik dan modern, tetapi juga fungsional dan relevan dengan gaya hidup mahasiswa masa kini. Tidak hanya untuk makan tetapi sehabis makan bisa berinovasi. Sesuai dengan tagline kampus Kemanggisan, Kemanggisan inovasi tanpa akhir”
Peresmian kantin ini memperkuat komitmen BINUS University dalam menciptakan lingkungan pembelajaran yang nyaman dan mendukung pertumbuhan akademik, sosial, dan kreatif para binusian.
Tentang BINUS University
BINUS University adalah institusi pendidikan tinggi terkemuka di Indonesia dengan komitmen untuk membina dan memberdayakan masyarakat melalui pendidikan kelas dunia dan kolaborasi global. BINUS University terus mendorong inovasi di berbagai bidang, termasuk penyediaan fasilitas kampus yang unggul dan relevan dengan kebutuhan mahasiswa masa kini.
Tampilkan Semua