TANGERANG, CILACAP.INFO – Industri creative business merupakan salah satu sektor dengan pertumbuhan tercepat di Indonesia maupun di dunia. Sektor ini mencakup berbagai bidang seperti desain komunikasi visual, animasi, fashion, film, media digital, hingga teknologi kreatif. Namun, di balik besarnya peluang, terdapat tantangan nyata: kesenjangan antara kebutuhan industri terhadap talenta kreatif yang siap kerja dan ketersediaan lulusan yang relevan.
Banyak perusahaan kreatif kini mencari individu yang tidak hanya kreatif secara ide, tetapi juga mampu berpikir strategis, menguasai teknologi, dan memahami dinamika pasar global. Di sinilah peran institusi pendidikan tinggi menjadi sangat krusial dalam menyiapkan sumber daya manusia (SDM) unggul yang sesuai dengan kebutuhan industri.
Sebagai bentuk komitmen menjawab tantangan tersebut, BINUS @Alam Sutera memperkuat perannya sebagai inkubator talenta kreatif masa depan untuk menjawab kebutuhan industri creative business yang terus berkembang. Dalam acara Media Gathering yang digelar pada 10 April 2025 di Lab Fashion BINUS @Alam Sutera, Prof. Dr. Lim Sanny, S.T., M.M., selaku Direktur Kampus, menyampaikan bahwa BINUS @Alam Sutera hadir sebagai kampus yang berfokus pada pengembangan talenta creative business yang mampu bersaing secara global.
“Menjawab tantangan ekonomi yang tidak stabil, daya beli masyarakat yang melemah, dan meningkatnya pengangguran di sektor manufaktur, kami menghadirkan solusi pendidikan inovatif yang terintegrasi dengan dunia industri. Salah satu keunggulan kami adalah program pendidikan yang memungkinkan mahasiswa lulus dan siap berkarier hanya dalam waktu 2,5 tahun,” jelas Prof. Dr. Lim Sanny.
Keunggulan tersebut diwujudkan melalui berbagai program akademik dan non-akademik yang saling terintegrasi, seperti Enrichment Program yang memberikan pengalaman langsung di dunia kerja sebelum lulus, Minor Program yang memperkaya kompetensi lintas bidang antara bisnis, komunikasi, dan teknologi, serta Mobility Program yang membuka kesempatan mahasiswa untuk belajar lintas kampus dan memperluas wawasan global. Didukung oleh lebih dari 2.200 mitra industri dan jaringan alumni yang luas, mahasiswa BINUS memiliki akses besar untuk memulai karier lebih awal dan relevan dengan kebutuhan industri.
Tampilkan Semua