Digelar setiap bulan Juni, program MIG-P memungkinkan mahasiswa untuk memanfaatkan keahlian akademis mereka untuk mengatasi berbagai tantangan di kehidupan sehari-hari, sekaligus meningkatkan prospek karier dan potensi mereka dalam menciptakan dampak yang berkelanjutan. Lebih lanjut mengenai Australia Exchange Program dan Monash Innovation Guarantee Postgraduate, yang merupakan bagian dari Program Mobilitas Global.
“Kami bangga dapat mendukung pengembangan mahasiswa Indonesia melalui Australia Exchange Program dan MIG-P, yang memberi perangkat dan pengalaman untuk memperluas potensi dan keunggulan mereka di tingkat global yang semakin kompetitif,” jelas Tantia.
Informasi selengkapnya tentang Australia Exchange Program dan MIG-P dapat dipelajari lebih lanjut lewat Open Day Monash University, Indonesia pada 7 Desember mendatang di Kampus BSD, Indonesia. Di sana, calon mahasiswa pascasarjana akan merasakan langsung suasana kampus Monash University, Indonesia serta bertemu langsung dengan perwakilan mahasiswa dan fakultas setempat untuk berdiskusi tentang seluruh program studi yang tersedia.
Tentang Monash University, Indonesia
Resmi beroperasi pada Oktober 2021, Monash University, Indonesia adalah perwujudan komitmen dari Monash University dan pemerintah Indonesia untuk menciptakan pengetahuan yang dapat berkontribusi secara luas terhadap pembangunan sektor sosial, teknologi dan ekonomi di Indonesia.
Monash University, Indonesia menawarkan program kuliah bergelar Master dengan jurusan Business Innovation, Global Business, Data Science, Public Health, Public Policy and Management, Urban Design, Sustainability, Cybersecurity, Marketing and Digital Communications dan PhD, bersamaan dengan berbagai program eksekutif dan mikro-kredensial yang ditujukan untuk sektor tertentu.
Monash University, Indonesia memiliki fasilitas pembelajaran sesuai standar Monash University Australia dan saat ini sudah membuka aplikasi penerimaan mahasiswa baru, serta beasiswa untuk pembelajaran di bulan Oktober 2023 yang saat ini sudah dibuka untuk pendaftarannya.
Tampilkan Semua