Kokoh di Puncak, Reksa Dana Campuran BRIF Milik BRI-MI Ini Catatkan Imbal Hasil 6,28%

Ilustrasi Berita (Sumber: PT BRI Manajemen Investasi)
Ilustrasi Berita (Sumber: PT BRI Manajemen Investasi)

Tina menambahkan bahwa pada tahun 2023, BRIF menghadapi berbagai tantangan pasar, tetapi tetap mampu menunjukkan performa yang mengesankan, dengan mencatatkan pertumbuhan dana kelolaan secara signifikan sebesar 2124%.

“Sinergi dengan Bank BRI selaku pemegang saham telah memberikan keunggulan kompetitif tambahan bagi BRI-MI, dan menjadikan BRIF sebagai produk unggulan BRI-MI yang berkontribusi terbesar pada pertumbuhan dana kelolaan BRI-MI di tahun 2023,” tambahnya.

Komitmen untuk berinovasi menjadi dasar dari setiap langkah yang diambil BRI-MI. Tina menekankan bahwa tujuan utama BRI-MI adalah menyediakan solusi investasi yang optimal dan berkelanjutan.

“BRI-MI tidak hanya berfokus pada kinerja, tetapi juga pada pengalaman investor kami dalam berinvestasi, dan menciptakan produk yang dapat memberikan manfaat berkelanjutan dengan menghadirkan solusi bagi investor untuk mewujudkan masa depan bersama dengan BRI-MI,” tutup Tina.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait