Pelatihan Public Speaking Bersama Priska Sahanaya dan AGATIS di SD Kasih Immanuel Taman Surya dan Taman Palem

Dokumentasi Event (Sumber: Priska Sahanaya Group)
Dokumentasi Event (Sumber: Priska Sahanaya Group)

JAKARTA, CILACAP.INFO – > – Pendidikan karakter menjadi fokus penting dalam pengembangan anak usia sekolah. Dalam usaha memberikan pendidikan terbaik, anak perlu didampingi oleh orang tua, guru, dan lingkungan sekitar agar dapat mengenali dan mengembangkan potensi diri.

Salah satu cara efektif untuk membentuk karakter adalah melalui public speaking. Kemampuan ini tidak hanya melatih anak untuk berbicara dengan percaya diri di depan umum, tetapi juga mengasah kemampuan berpikir kritis, problem-solving, dan mengendalikan emosi. Public speaking yang diajarkan sejak dini membantu anak menjadi komunikatif, kreatif, dan lebih berani dalam menyampaikan ide-idenya.

Memahami pentingnya hal ini, Coach Priska Sahanaya, seorang praktisi public speaking ternama di Indonesia, telah menginisiasi program workshop public speaking di 1.000 sekolah di Jakarta, mulai dari SD hingga SMK. Dengan pengalaman melatih ratusan ribu peserta, Coach Priska berkomitmen untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya public speaking dalam pendidikan karakter anak.

Workshop Interaktif di SD Kasih Immanuel Taman Surya dan Taman Palem

Pada tanggal 19 Juli 2024 di SD Kasih Immanuel Taman Palem dan 22 Juli 2024 di SD Kasih Immanuel Taman Surya, Coach Priska Sahanaya mengadakan workshop bertema “4 Teknik Presentasi.” Acara ini disambut meriah oleh para siswa-siswi yang antusias mengikuti setiap sesi. Materi yang disampaikan oleh Coach Priska bersifat interaktif, di mana para siswa diberikan kesempatan untuk mempraktikkan public speaking secara langsung.

Metode pembelajaran yang digunakan oleh Coach Priska adalah “belajar sambil bermain,” yang membuat para siswa lebih bersemangat untuk berpartisipasi. Para siswa yang aktif dalam sesi tanya jawab atau berani maju ke depan kelas diberikan poin, dan siswa dengan poin terbanyak diberikan medali penghargaan. Dukungan positif dari teman-teman juga menambah semangat siswa untuk tampil di depan umum, menciptakan suasana yang menyenangkan dan penuh dukungan.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait