TBI Holiday English Programme – Eco Trip Petualangan Bahasa Inggris untuk Anak: Eksplorasi, Bermain, dan Belajar

Holiday English Programme Eco Trip 2024 di seluruh cabang TBI
Holiday English Programme Eco Trip 2024 di seluruh cabang TBI

JAKARTA, CILACAP.INFODengan mengusung tema Eco Trip, TBI Holiday English Programme diadakan secara serentak di seluruh cabang TBI pada tanggal 2-4 Juli 2024 dan berhasil menggaet banyak peserta dari preschooler, anak-anak jenjang Sekolah Dasar (SD) sampai Sekolah Menengah Pertama (SMP). Tahun ini, TBI berfokus pada Experiential Learning, sebuah proses melakukan perubahan yang memanfaatkan pengalaman sebagai media pembelajaran. Tujuannya agar anak-anak yang ingin memanfaatkan libur sekolah dapat merasakan petualangan baru di tengah alam terbuka, mengulik perilaku ramah lingkungan, pelestarian alam dan mengembangkan keterampilan baru terutama dalam berbahasa Inggris melalui praktek yang aplikatif.

Keluar dari rutinitas akademik sekolah dan menyambut libur panjang menjadi momen yang paling dinantikan oleh anak-anak. Hal ini menjadi tantangan tersendiri bagi para orang tua untuk menjadi lebih kreatif dalam mencari kegiatan yang produktif dan berkesan bagi anak-anak mereka. Memilh metode liburan yang bermanfaat menjadi sasaran bagi para orang tua sehingga hal ini kerap membuat orang tua selektif dalam mencari alternatif program liburan yang berbeda dari kegiatan-kegiatan yang biasa diikuti anak-anak di sekolah.

The British Institute (TBI), Lembaga Pendidikan Bahasa Inggris yang telah berkiprah selama 40 tahun di Indonesia memiliki sebuah program liburan sembari belajar yang diadakan rutin setiap tahunnya. Liburan sekolah akan menjadi lebih berarti ketika unsur edukasi tetap terjaga. Program liburan edukatif ini adalah momen dimana anak dapat bermain sekaligus meningkatkan keterampilan bahasa Inggris. TBI Holiday English Programme menggabungkan metode belajar di dalam dan di luar kelas dengan suasana yang berbeda dan menyenangkan sehingga anak-anak tidak akan merasa bosan.

Selain daripada itu, TBI Holiday English Programme bertujuan untuk menumbuhkan kreatifitas, mengasah pola pikir dan perspektif baru, menambah pengetahuan, meningkatkan kepercayaan diri, kemampuan bersosialisasi dengan teman baru, memperluas kosakata dan mempraktikkan komunikasi dengan menggunakan bahasa Inggris dalam suasana yang menyenangkan.

Tampilkan Semua
Cilacap Info
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Berita Terkait