Tujuan kami jelas untuk membagikan sebuah edukasi kepada para pengunjung khususnya warga Surabaya mengenai citarasa khas Nusantara yang penuh dengan cerita di balik penciptaannya.
Seiring dengan maraknya perkembangan fast-food kami dengan konsisten membangun sebuah keyakinan bahwa kuliner Nusantara dapat bersaing terutama di daerah kita sendiri, maka dari Joongla menjadi partner yang tepat untuk kami menyampaikan pesan-pesan tersebut.” kata Faishal Azhar, Complex Assistant F&B Marketing Manager The Westin Surabaya & Four Points by Sheraton Surabaya Pakuwon Indah.
“Kaya Rasa kali ini kami juga menampilkan pilihan buffet yang juga menjadi sebuah ciri khas di Djaman Doeloe, dimana akan ada banyak menu khas Nusantara khususnya Jawa Tengah, yaitu aneka Penyetan khas Semarang, Nasi Liwet Solo, Lumpia Semarang, Gulai Kepala Kendal, juga aneka jajanan manis khas Nusantara.” tambah Chef Yandri Lubis selaku Head Chef di Djaman Doeloe Resto.
Kolaborasi antara Joongla dan Djaman Doeloe Resto & Bar akan berlangsung dari 29 hingga 30 Juni 2024, dengan berbagai acara dan promosi menarik yang akan diumumkan secara berkala.
Para tamu diundang untuk bergabung dan menikmati pengalaman kuliner yang tidak biasa ini di Djaman Doeloe Resto & Bar, Four points by Sheraton Surabaya Pakuwon Indah.
Tentang Joongla
Joongla adalah the first Indonesian fun dining experience with storytelling concept, beroperasi sejak 2 Juli 2022 dengan hanya 6 kursi dan perubahan menu setiap 3 bulan di kota Bandung.
Tentang Four Points by Sheraton
Four Points by Sheraton merupakan merk global dengan 300 hotel di 44 negara dan wilayah. Di Four Points, para tamu dari seluruh penjuru dunia dapat menikmati perjalanan klasik yang dihidupkan kembali dengan sentuhan modern, yang disempurnakan dengan pelayanan tulus dalam lingkungan santai yang menyenangkan.
Tampilkan Semua